Sat. Jul 27th, 2024

Oleh Bung Syarif*

Dengarkan kisah aduhai

Dendang BI Corner Darul Ulum di Kuta Raja

Bank Indonesia Wilayah Aceh sungguh luar biasa

Dalam membantu penguatan literasi dan pemberdayaan ekonomi dayah di Kota Banda Aceh tercinta

Dengarkan kisah aduhai

Dendang BI Corner Darul Ulum di Kuta Raja

Pojok baca digital tersedia di Dayah Darul Ulum di Tahun 2017

Di launching Kepala Perwakilan Bank Indonesia Aceh di Pesantren Modern Darul `Ulum

21 Juli 2017, Bapak Ahmad Farid yang meresmikannya

Dengarkan kisah aduhai

Dendang BI Corner Darul Ulum di Kuta Raja

150 Judul buku seputar ekonomi, perbankan dan keuangan ada disana

Dengan harapan muncul ahli ekonomi di Dayah Modern yang ada di Kuta Raja

Nuansa modern nan elegan dekorasi BI Cornernya

Agar minat baca santri dayah dalam mengunjungi pustakanya

BI Corner Darul Ulum pertama kalinya hadir di Dayah Kuta Raja

Ungkap Ahmad Farid saat meresmikannya

Bank Indonesia Wilayah Aceh sungguh luar biasa

Dalam memikirkan kemandirian Ekonomi Dayah di Bumi Iskandar Muda

*Goresan Pena Kabid SDM dan Manajemen Disdik Dayah Banda Aceh, Mantan Aktivis`98, Fungsionaris KAHMI Aceh, Alumni Lemhannas Pemuda Angkatan I

By fmla

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *